Daun genjer ternyata bisa dibuat masakan dan bergizi, lho! Daun genjer mengandung kardenolin dan juga antioksidan seperti falvanoid dan polifenol. Dalam setiap 100 gram daun genjer mengandung energi 39 kkal, 1,7 gram protein, 7,7 gram karbohidrat, 62 mg kalsium, 33 mg fosfor, dan 2,1 mg zat besi. Wow, dengan kadungan yang sangat kaya tersebut, daun genjer benar-benar baik bagi kesehatan tubuh kita. Daun genjer juga ternyata mengandung serat yang sangat berguna bagi pencernaan. Masakan daun genjer pun semakin nikmat jika ditumis dengan ayam dan tambahan Royco sebagai bumbu penyedap.
BAHAN-BAHAN150 gr dada ayam kulit, potong dadu8 batang daun genjer, potong 1 cm2 siung bawang putih, iris tipis2 siung bawang merah, iris tipis1 buag cabe merah besar, iris tipis½ cm jahe, iris tipis½ cm lengkuas, memarkan1 sdt Royco Bumbu Pelezat Serbaguna Rasa AyamGaram secukupnyaLada putih secukupnya1 sdm margarine untuk menumis
CARA MASAK
- Panaskan margarine lalu masukan bawang putih, bawang merah, cabe merah, jahe dan lengkuas aduk aduk hingga matang dan wangi
- Masukan ayam dadu, aduk. lalu tambahkan gaam, lada, dan Royco Bumbu Pelezat Serbaguna Rasa Ayam agar rasanya semakin nikmat dan gurih.
- Masukkan daun genjer, masak sebentar hingga daun genjer layu dan matang.
- Angkat, dan sajikan hangat-hangat dengan nasi pulen yang nikmat.
Sumber Artikel : http://www.royco.co.id/recipes/detail/4399/1/tumis-ayam-genjer